Senin, 31 Desember 2012

Unemployment Rate


Tahukah Anda kenapa banyak sekali data yang memperlihatkan Unemployment tersebut. Setiap bulan dipastikan data tersebut muncul di masing-masing negara yang tertera dalam kalender ekonomi. Sebetulnya apa saja sih pengaruhnya terhadap market, dan bagaimana mengantisipasi dari gejolak pasar akibat news Unemployment Rate itu? Disini Anda akan mempelajari Unemployment Rate beserta pengertian dan pengaruhnya terhadap pasar.

Pengertian Unemployment Rate
Dalam arti Indonesia Unemployment Rate adalah data untuk laporan pengangguran. Dan definisi dari Unemployment Rate adalah tunjangan kepada orang-orang yang tidak bekerja karena tidak mendapatkan pekerjaan.

Pengangguran terjadi ketika orang tidak bekerja dan sebenarnya mereka masih mampu serta aktif bekerja. Tingkatan pengangguran merupakan ukuran prevalensi yang dihitung dengan membagi jumlah para penganggur oleh semua individu saat ini di angkatan kerja. Selama periode resesi, ekonomi biasanya mengalami tingkat pengangguran yang relatif tinggi. Dalam sebuah berita di tahun 2011, BusinessWeek melaporkan, “Lebih dari 200 juta orang di dunia tidak memiliki pekerjaan. Hal ini merupakan rekor tertinggi dalam sejarah, karena hampir dua pertiga penduduk negara maju dan setengah dari negara-negara berkembang mengalami perlambatan pertumbuhan lapangan kerja“.

Di AS, orang dianggap menganggur jika mereka mampu dan mau bekerja, tetapi mereka tidak memiliki pekerjaan. Laporan dirilis stelah mereka secara aktif mencari pekerjaan dalam waktu 4 minggu terakhir tapi tidak kunjung menemukan pekerjaannya. (Tingkat pengangguran tidak termasuk paruh waktu atau 'setengah menganggur' dari orang yang aktif mencari pekerjaan penuh waktu). Sedangkan untuk usia angkatan kerja mencakup semua orang dimulai dari usia 16 tahun ke atas.

Pentingnya Data Unemployment Rate
Angka Tingkat Pengangguran adalah sosok yang paling populer digunakan untuk memberikan gambaran kondisi pasar tenaga kerja. Unemployment Rate dapat digunakan sebagai indikator perubahan data non-farm payrolls serta indikator kunci lain dari pasar tenaga kerja AS.

Karena bank sentral bertindak di bawah tekanan yang ketat untuk menjaga pengangguran di bawah kontrol karena inflasi, pengangguran yang tinggi sering menempatkan tekanan pada suku bunga yang mempengaruhi devisa. Jika terjadi tekanan suku bunga, maka bank sentral akan berusaha meningkatkan perekonomian dengan memperbaiki situasi lapangan kerja.

Secara umum, pengangguran merupakan indikasi dari produksi ekonomi, konsumsi swasta, pendapatan para pekerja, dan sentimen konsumen. Jika pengangguran sudah teratasi karena sudah mendapat gaji, maka akhirnya akan mengarah ke belanja konsumesi yang lebih tinggi, pertumbuhan ekonomi dan tekanan inflasi potensial. Hal ini akan mendongkrak nilai domestik negara tersebut semakin membaik. Sebaliknya, jika tingkat pengangguran yang tinggi dengan pendapatan masyarakat yang rendah, maka dapat dipastikan pengeluaran akan lebih rendah, dan ekonomi akan mulai mengalami stagnan atau penurunan.

Kesimpulan
Unemployment Rate merupakan data terpenting sebelum adanya rilis non farm payroll. Jika Anda melihat pelemahan pada Unemployment Rate, maka pada non payroll kemungkinan besar akan mengalami pelemahan pula. Jika orang-orang sudah mendapatkan pekerjaan dan menerima gaji, akibatnya daya beli konsumen bakal meningkat. Percepatan ekonomi bakal meningkat dan menyebabkan banyak investor yang terus berinvestasi di negara tersebut.

Minggu, 30 Desember 2012

Belajar dari Trader Pengalaman


Awal mula yang Anda lakukan saat trading pertama kali adalah hasil coba-coba untuk mendapatkan peluang profit. Biasanya karena tergiur oleh sebuah promosi, cerita dari teman-teman dekat, atau melihat sendiri kegiatan yang dilakukan oleh seorang trader senior. Namun ada juga yang tertarik pada forex karena ingin mendapat sebuah pengalaman dalam perdagangan mata uang.

Semua dari awal mula cerita yang Anda berikan akan tertuju pada satu tujuan. Dimana Anda bisa menghasilkan profit, dan dari hasil keuntungan tersebut dapat Anda gunakan untuk memenuhi kebutuhan hidup. Tujuan itulah yang mungkin mendukung Anda tetap belajar dan memiliki semangat untuk terus mempelajari apa saja yang berhubungan dengan forex trading.

Sering kali apa yang Anda pelajari hanya sebatas informasi yang berada pada website-website atau forum forex. Sebenarnya hal itu masih kurang karena apa yang dipelajari oleh trader-trader profeional sebenarnya tidak bisa diperlihatkan pada forum atau site-site forex. Untuk itu, Anda seharusnya memiliki rekan, teman, atau seorang guru yang dapat memberikan langkah-langkah termudah dalam mempelajari forex.

Mengingat tanpa adanya guru, trading Anda akan memakan waktu lebih lama dan lebih susah ketimbang memiliki mentor. Setelah Anda menemukan orang yang cocok untuk belajar maka pelajarilah apa yang dilakukan oleh mentor Anda. Tidak cukup hanya melihat dari jarak jauh, Anda perlu melakukan pembelajaran lebih dekat dan lebih seksama. Itu artinya Anda undang, ikuti seminar, atau Anda datang kerumahnya.

Pelajari Mereka
Sebagian besar apa yang Anda lakukan dalam kehidupan merupakan hasil meniru dari orang-orang disektiar Anda. Sejak dari kecil mulai berlatih berjalan, hingga bisa berlari, itu semua adalah hasil tiruan dari orang-orang disekitar Anda. Begitu pula hingga sekarang, Anda dapat berbicara, bekerja, dan melakukan aktifitas adalah hasil tiruan orang-orang yang dekat dengan Anda.

Hal-hal yang Anda lakukan dengan baik di kehidupan ini merupakan hasil pembelajaran yang telah didapatkan dari mereka yang melakukannya dengan baik. Anda dapat belajar Matematika karena ada guru yang mengajarinya. Anda dapat belajar berbahasa Indonesia juga karena ada gurunya. Dan Anda bisa belajar forex trading seharunya juga harus memiliki seorang guru.

Cara Menemukannya
Disekitar Anda ada teman-teman dekat, kerabat, dan sahabat. Begitu juga dengan profesi masing-masing rekan-rekan Anda. Ada yang jadi pejabat, pegawai, pedagang atau pengusaha, dan juga trader. Semua memiliki gaya profesi yang berbeda. Anda dapat mencari trader yang bagus dan ikuti apa saja yang ia lakukan.

Coba pahami prinsip-prinsip yang membuat trader tersebut mendapat profit serta mengumpulkan keuntungannya. Serta ketahui bagaimana trader tersebut berusaha mencapainya. Hal ini dapat dilakukan setelah Anda bisa menemukan seorang teman atau guru yang cocok serta mau mengajarkan ilmunya.

Bagaimana kalau mereka tidak mau mengajarkan? Banyak trader-trader diluaran yang jauh lebih sukses dan lebih terbuka serta memiliki cukup waktu untuk mengajarkan kepada Anda. Jika karena tidak ada kesibukan, mungkin mereka pun akan membantu Anda. Carilah yang benar-benar santai dan punya waktu untuk Anda. Setelah menemukannya, catat dan dengarkan apa yang mereka ucapkan, tiru dan lakukan apa yang diterangkan hingga Anda mendapat kesuksesan.

Kesimpulan
Belajar dari trader yang berpengalaman akan sangat membantu dalam menemukan gaya trading Anda. Tak perlu menunggu seorang trader datang kepada Anda, tak perlu menanti seorang tutor mengajarkan Anda. Carilah, temukanlah... maka Anda akan mendapat jalan keberhasilan.

Belajar dari Trader Pengalaman


Awal mula yang Anda lakukan saat trading pertama kali adalah hasil coba-coba untuk mendapatkan peluang profit. Biasanya karena tergiur oleh sebuah promosi, cerita dari teman-teman dekat, atau melihat sendiri kegiatan yang dilakukan oleh seorang trader senior. Namun ada juga yang tertarik pada forex karena ingin mendapat sebuah pengalaman dalam perdagangan mata uang.

Semua dari awal mula cerita yang Anda berikan akan tertuju pada satu tujuan. Dimana Anda bisa menghasilkan profit, dan dari hasil keuntungan tersebut dapat Anda gunakan untuk memenuhi kebutuhan hidup. Tujuan itulah yang mungkin mendukung Anda tetap belajar dan memiliki semangat untuk terus mempelajari apa saja yang berhubungan dengan forex trading.

Sering kali apa yang Anda pelajari hanya sebatas informasi yang berada pada website-website atau forum forex. Sebenarnya hal itu masih kurang karena apa yang dipelajari oleh trader-trader profeional sebenarnya tidak bisa diperlihatkan pada forum atau site-site forex. Untuk itu, Anda seharusnya memiliki rekan, teman, atau seorang guru yang dapat memberikan langkah-langkah termudah dalam mempelajari forex.

Mengingat tanpa adanya guru, trading Anda akan memakan waktu lebih lama dan lebih susah ketimbang memiliki mentor. Setelah Anda menemukan orang yang cocok untuk belajar maka pelajarilah apa yang dilakukan oleh mentor Anda. Tidak cukup hanya melihat dari jarak jauh, Anda perlu melakukan pembelajaran lebih dekat dan lebih seksama. Itu artinya Anda undang, ikuti seminar, atau Anda datang kerumahnya.

Pelajari Mereka
Sebagian besar apa yang Anda lakukan dalam kehidupan merupakan hasil meniru dari orang-orang disektiar Anda. Sejak dari kecil mulai berlatih berjalan, hingga bisa berlari, itu semua adalah hasil tiruan dari orang-orang disekitar Anda. Begitu pula hingga sekarang, Anda dapat berbicara, bekerja, dan melakukan aktifitas adalah hasil tiruan orang-orang yang dekat dengan Anda.

Hal-hal yang Anda lakukan dengan baik di kehidupan ini merupakan hasil pembelajaran yang telah didapatkan dari mereka yang melakukannya dengan baik. Anda dapat belajar Matematika karena ada guru yang mengajarinya. Anda dapat belajar berbahasa Indonesia juga karena ada gurunya. Dan Anda bisa belajar forex trading seharunya juga harus memiliki seorang guru.

Cara Menemukannya
Disekitar Anda ada teman-teman dekat, kerabat, dan sahabat. Begitu juga dengan profesi masing-masing rekan-rekan Anda. Ada yang jadi pejabat, pegawai, pedagang atau pengusaha, dan juga trader. Semua memiliki gaya profesi yang berbeda. Anda dapat mencari trader yang bagus dan ikuti apa saja yang ia lakukan.

Coba pahami prinsip-prinsip yang membuat trader tersebut mendapat profit serta mengumpulkan keuntungannya. Serta ketahui bagaimana trader tersebut berusaha mencapainya. Hal ini dapat dilakukan setelah Anda bisa menemukan seorang teman atau guru yang cocok serta mau mengajarkan ilmunya.

Bagaimana kalau mereka tidak mau mengajarkan? Banyak trader-trader diluaran yang jauh lebih sukses dan lebih terbuka serta memiliki cukup waktu untuk mengajarkan kepada Anda. Jika karena tidak ada kesibukan, mungkin mereka pun akan membantu Anda. Carilah yang benar-benar santai dan punya waktu untuk Anda. Setelah menemukannya, catat dan dengarkan apa yang mereka ucapkan, tiru dan lakukan apa yang diterangkan hingga Anda mendapat kesuksesan.

Kesimpulan
Belajar dari trader yang berpengalaman akan sangat membantu dalam menemukan gaya trading Anda. Tak perlu menunggu seorang trader datang kepada Anda, tak perlu menanti seorang tutor mengajarkan Anda. Carilah, temukanlah... maka Anda akan mendapat jalan keberhasilan.

Sabtu, 29 Desember 2012

Cara Memilih Sistem


Banyak dari kawan-kawan kita yang masih mencari sistem yang pas. Mereka sering bertanya bagaimana bisa sistem yang beredar di internet bisa diuji coba semua. Dan bagaimana menemukan settingan yang tepat sehingga bisa memberikan konsistensi profit menjadi lebih baik.

Sebenarnya apa yang dialami oleh sebagian teman-teman trader juga pernah dialami oleh seluruh trader di dunia. Oleh karena itu, artikel ini akan mengulas bagaimana sistem yang Anda pilih nantinya akan bermanfaat bukan hanya pada akun Anda, tapi juga pada keuntungan balance Anda dimasa yang akan datang.

Beberapa dari guru besar berpendapat bahwa sistem yang dianut oleh sebagian besar trader didunia berasal dari pemikiran mereka sendiri. Apa yang mereka lakukan terhadap sistem, tidak pernah sama persis dengan sistem orang lain. Sehingga sistem dan rule trading trader lain akan berbeda jauh dengan trader lainnya. Hal ini dimungkinkan karena mindset mereka berbeda.

Pemilihan Sistem
Sistem yang baik dapat digunakakan untuk memprediksi jangka panjang, memprediksi jangka pendek, dan memprediksi saat terjadinya trend dan sideway. Untuk mengetahui hal tersebut, perlu Anda pahami masing-masing indikator yang pernah Anda gunakan sebelumnya. Percobaan diperlukan untuk mengetahui tingkat probabilitas signal yang diberikan oleh indikator kepada sistem Anda nantinya.

Sistem sedikitnya menyimpan 3 fungsi utama :
- Mampu mengetahui titik jenuh suatu harga
- Mampu memberi gambaran pergerakan trend
- Mampu mengindikasikan bahwa market sedang sideway

Di bagian sistem trading pada website seputarforex.com sudah disertakan bermacam-macam indikator dasar yang memiliki ketiga point bentuk sistem tersebut. Anda dapat menggunakan dan menguji coba sesuai dengan kemampuan Anda.

Pilih yang Mana?
Dari sekian banyak sistem yang beredar, baik dari site maupun dari forum-forum, ada jutaan sistem tersebar dan dapat digunakan secara gratis oleh trader. Penggunaan sistem boleh dimanfaakan oleh Anda dalam mencari peluang dalam mendapatkan profit di forex.

Namun, kenyataannya banyak trader semakin bingung karena adanya sistem yang berbeda-beda. Untuk itu, fokus pada satu sistem akan sangat bermanfaat hingga Anda dapat meresapi dari sistem tersebut.

Uji coba diperlukan untuk menemukan yang paling cocok pada diri Anda sebelum memutuskan menggunakan banyak sistem yang berada diluaran. Pilihlah yang nyaman untuk Anda, pilihlah yang terlihat paling dominan diminati oleh tubuh Anda saat pertama kali mencoba.

Mungkin Anda akan bertanya apakah sistem yang akan digunakan saat ini layak dipakai dan dapat memberi keakuratan 100% dimasa yang akan datang? Kami tidak menjamin mengenai berapa keuntungan yang diberikan oleh sistem. Namun dari sistem yang Anda gunakan secara terus-menerus memungkinkan di waktu yang akan datang dapat menghasilkan profit lebih dari 100%.

Jumat, 28 Desember 2012

Jaga Kesehatanmu Sebelum Sakit Mendatangimu


Sebagai seorang trader pasti tidak akan jauh dari yang namanya komputer, laptop, ataupun perlengkapan elektronik lainnya. Semakin lama kita berhadapan dengan elektronik maka semakin banyak efek samping di jangka panjang. Terlepas Anda merasa sehat saat ini, merasa bugar hari ini, ataupun merasa kuat bulan ini, menjaga kesehatan adalah wajib dan perlu untuk dilakukan mulai dari sekarang.

Menjadi trader memang difokuskan untuk tetap berada di komputer. Apalagi bagi seorang pemula, harus banyak berlatih dengan chart. Secara lambat laun, akan terjadi beberapa efek samping yang bisa timbul. Dari efek rasia komputer, sampai pada tingkat penurunan stamina diri Anda.

Untuk menjaga kesehatan Anda, luangkanlah 1 jam sekali untuk jalan-jalan selama 5 – 10 menit. Jika dalam waktu 1 jam Anda tidak menggerakkan seluruh anggota badan, efek jangka panjang terdapat pada penggumpalan darah di area punggung dan pinggul. Tentu Anda tidak mau jadi sakit-sakitan akibat jarang bergerak..he he..

Buah-buahan dan Sayuran
Penangkal radikal bebas, radiasi, serta support vitamin alami adalah buah. Ketika Anda sedang duduk di depan komputer sebisa mungkin sediakan buah walaupun hanya 1 buah. Karena buah selain sebagai penyeimbang metabolisme di dalam tubuh, juga membantu meregenerasi sell dan menjaga fungsi penglihatan.

Seperti yang Anda ketahui, mata Anda adalah aspek utama dalam trading. Tanpa Anda memiliki mata, forex trading seakan tak ada artinya. Begitu pentingnya mata Anda saat melakukan transaksi di forex market.

Khusus untuk buah, usahakan yang mengandung vitamin A. Seperti wortel, tomat, apel, ataupun avokad. Karena mata Anda membutuhkan vitamin A lebih banyak untuk menjaga kesehatan mata. Selain buah, sayuran pendukung konsentrasi adalah zat besi. Bayam adalah salah satu sayuran penghasil zat besi paling banyak setelah kangkung. Usahakan luangkanlah 1 minggu sekali menyiapkan menu sayur kangkung atau sayur bayam.

Air Putih
Jangan merehkan air putih ini loh.. he he.. setiap sell di tubuh kita akan membutuhkan mineral air putih. Ketika Anda berkonsentrasi dalam melakukan analisa, dibutuhkan cairan untuk membantu proses metabolisme di otak. Seperti yang Anda ketahui, otak membutuhkan nutrisi lebih banyak dari pada tubuh Anda. Jadi, air mineral mampu menyeimbangkan suhu, menjadi jembatan transportasi nutrisi, dan mengganti cairan yang hilang akibat keringat.

Ketika Anda pusing, atau merasa tidak enak badan berarti ada sell-sell darah di otak yang sedang kekurangan cairan. Akibatnya sistem syaraf akan memberitahukan kepada kita melalui sakit kepala. Biasakan jangan minum obat, namun saat Anda sakit kepala minum air putih sebanyak-banyaknya.

Olah Raga
Nah biasanya para trader cenderung mengabaikan olah raga ini. Olah raga tidah harus lari, namun dengan melakukan senam fisik, atau jalan ditempat saja, itu sudah membantu metabolisme tubuh berjalan normal. Kalau trader sudah floating, biasanya  sudah melupakan olah raga.

Padahal olah raga sangat penting bagi tubuh Anda. Olah raga dapat menjaga sistem imun tetap kuat, menjaga tubuh tetap bugar dan fresh, serta menjaga dari serangan penyakit. Jika Anda sudah tahu akan kesehatan, kenapa masih malas untuk melakukannya? He he.. luangkanlah waktu 5 menit setelah bangun pagi untuk berolah raga. Jika sudah terbiasa, Anda dapat meningkatkan waktu olah raga tersebut. Kalau Anda tidak merawat diri Anda sendiri, mau dirawat siapa lagi? He he..

Kesimpulan
Sebagai trader Anda harus selalu menjaga, merawat, serta melakukan aktifitas untuk kesehatan diri Anda. Ketika terjadi kesalahan transaksi, kemudian frustasi, kadang kala kita akan melupakan sisi kesehatan diri. Jagalah kesehatan Anda, berilah asupan-asupan gizi yang cukup untuk mendukung proses trading Anda. Ketika tubuh Anda sehat, fikiran menjadi fresh, disitulah Anda dapat mendulang profit dengan nikmat.

Kamis, 27 Desember 2012

Jangan Buang Waktu di Forex


Dunia forex seolah tiada henti untuk diperbincangkan. Setiap hari tak akan terasa bosan untuk membicarakan open posisi hingga analisa perdagangan mata uang ke depan. Beberapa teknik analisa dan fundamental selalu saja di minati untuk dipelajari setiap waktu.

Mungkin Anda tak akan tahu sampai kapan waktu yang akan digunakan untuk mempelajari forex trading ini hingga benar-benar bisa. Tak ada salahnya Anda memperhitungkan berapa banyak waktu yang akan digunakan untuk transaksi perdagangan.

Banyak orang yang rugi berjuta-juta rupiah namun tak pernah kembali untuk mempelajari. Banyak pula orang yang frustasi karena tidak pernah merasakan profit untuk dinikmati. Namun tidak sedikit pula yang bisa mendapatkan hasil trading menggiurkan dari sebuah transaksi. Disinilah kita akan mempelajari arti waktu untuk pembelajaran trading Anda dimasa yang akan datang.

Market Open 24 Jam
Pasar forex selalu melibatkan beberapa pelaku pasar diseluruh dunia. Tanpa Anda sadari forex berjalan terus menerus setiap detik, setiap menit, hingga setiap jam. Hal ini cenderung disikapi untuk bisa melakukan trading setiap hari.

Padahal, seharusnya hal ini tidak perlu dijadikan sebuah hasrat untuk melakukan transaksi 24 jam non stop. Bukan masalah Anda mampu transaksi setiap hari, bukan masalah Anda bisa open posisi setiap waktu, bukan masalah pula Anda dapat berdagang 24 jam, namun efek dari kebiasaan tersebut mungkin dapat menjadikan diri Anda lupa akan kegiatan sosial diluar trading Anda.

Belajarlah untuk membagi waktu. Aturlah waktu Anda sesuai porsi kegiatan Anda. Jangan terlena untuk tetap bertransaksi ria, kehidupan Anda bukan segalanya ditentukan dari forex trading saja, melainkan dari lingkungan Anda juga. Bagilah waktu yang Anda gunakan setiap hari untuk belajar trading, namun ada waktu pula yang Anda gunakan untuk kehidupan bermasyarakat.

Kesempatan Banyak
Anda sudah memahami kalau market itu buka 24 jam. Hal ini merupakan sebuah keunggulan dibanding pasar-pasar lainnya. Kenapa saya bilang keunggulan? Karena kesempatan untuk bisa melakukan transaksi banyak sekali. Justru karena 24 jam itulah malah seharusnya membuka peluang kita untuk transaksi dengan santai.

Market sendiri ada beberapa sesi yang digolongkan menjadi 3 sesi besar. Sesi Asia saat pasar buka dipagi hari, sesi Eropa saat harga mulai bergerak di siang hari, dan sesi Amerika ketika market berjalan di malam hari. Seandainya Anda trading belum bisa profit di sesi Asia, masih ada sesi Eropa, kalau sesi Eropa belum dapat keuntungan juga, kita bisa mencari di saat sesi Amerika. Peluang untuk mendapat profit sangat lebar.

Bagaimana kalau sudah sesi Amerika tetap tidak profit juga? Ya terpaksa kita cari di sesi Asia esok harinya lagi..he he.. Market memiliki keuntungan dalam pemilihan kapan untuk transaksi. Tidak perlu ragu untuk tidak mendapatkan profit, banyak kesempatan yang selalu saja muncul disetiap harinya. Peluang mendapatkan keuntungan dari transaksi selalu ada dan tak akan pernah mati selagi forex market masih bergerak mengikuti pertukaran mata uang dunia.

Kesimpulan
Forex memiliki keunggulan dibanding bisnis lain. Peluang untuk mendapatkan keuntungan selalu ada setiap harinya. Tak perlu untuk menanti dan menunggu harga sampai lupa waktu. Banyak kesempatan untuk bisa meraih profit. Kegiatan Anda bukan saja ditentukan pada forex tranding saja, tapi kehidupan bermasyarakat Anda pun perlu dipertimbangkan. Bila Anda mampu menerapkan kegiatan sesuai porsinya, kami hanya berkata ‘selamat, Anda sudah menemukan jalur yang benar’.

Rabu, 26 Desember 2012

Cara Memilih Pair


Pemilihan pair dapat dikategorikan hal terpenting sebelum Anda melakukan transaksi di dalamnya. salah satu faktor pendukung keberhasilan dalam trading adalah karena Anda dapat memahami karakteristik dari suatu pair tertentu. Pemilihan ini diharapkan dapat meminimalisir terjadinya kerugian dan memaksimalkan keuntungan trading. Cukup manfaatkan pair yang dianggap paling aman, paling nyaman, dan paling menyenangkan.


Berdasarkan Range
Pergerakan rata-rata harian merupakan pilihan yang paling dicari-cari oleh trader. Karena mengindikasikan arah trend dan kemana trend tersebut akan berlanjut. Khusus bagi pemula atau yang masih ingin mencari pair yang cocok, Anda bisa menemukan pair dengan range yang relatif kecil. Pair EURUSD merupakan pair favorit yang dipilih oleh trader karena pergerakan rata-rata yang masih dibawah 150 point.


Bila ingin trading lebih santai dan tidak terlalu tegang, Anda bisa menggunakan pair NZDUSD. Pair ini memiliki pergerakan rata-rata harian kurang dari 70 point. Bagi Anda yang ingin trading sedikit lebih ekstrim, bisa memanfaaatkan pair GBPUSD. Pergerakan rata-rata harian bisa mencapai kurang dari 200 point. Anda bisa menggunakan pair GBPUSD untuk mencari peluang profit yang lebih banyak.


Sedangkan untuk pair yang paling ekstrim adalah trading Gold serta komoditas mata uang yang belum dikenal sebelumnya. Pergerakan rata-rata harian gold mencapai kurang dari 2500 point. Mengingat pergerakan yang cukup tinggi ini diharapkan trader dapat memilih pair mana yang cocok untuk akun Anda.


Berdasarkan Volatelitas
Gejolak pasar yang tinggi menjadikan pair susah diprediksi. Namun sebagian orang akan suka dengan pair seperti ini. Sebuah tantangan tersendiri untuk bisa melakukan trading yang hebat pada suatu pair bila berhasil melewati pergerakan yang sulit. Salah satu pair dengan volatelitas harga tinggi adalah GBPUSD, GBPJPY, dll.


Volatelitas yang ditampilkan pada chart selalu bergerak cepat. Baik posisi short maupun longnya akan selalu berulang lebih cepat dibandingkan dengan rata-rata pair lain. Untuk pair AUDUSD, EURUSD, atau USDCAD, volatelitas harga yang ditampilkan secara short/long terkadang tidak menentu. Biasanya pergerakan untuk pair tersebut akan selalu membentuk trend dan mengesampingkan posisi pembalikan trend.


Berdasarkan News
Hampir seluruh pair major memiliki news untuk mendorong terjadinya pergerakan dan volatelitas. Namun yang paling sering dan umum adalah news dari EUR, GBP, USD, AUD, JPY. Sedangkan news untuk mata uang lain sebagian kecil yang mendominasi. Untuk itu trading pada saat terjadi news pada pair akan dapat diandalkan dalam memperoleh profit yang berlipat ganda.


Gunakan salah satu yang Anda bisa, dan yang Anda minati untuk melakukan transaksi. Ketika pergerakan harga meningkat, volalititas harga membesar, disitulah peluang profit terbuka lebar. Tradinglah sesuai kemampuan, dan manfaatkan peluang sesuai yang Anda harapkan.


Kesimpulan
Pemilihan pair yang bisa memberikan peluang besar dalam memperoleh profit merupakan langkah strategis dalam mengoptimalkan keuntungan. Pemilihan dari berdasarkan range, volatilitas, dan news akan sangat membantu Anda fokus pada salah satu pair yang paling dianggap menyenangkan, dan nyaman untuk digunakan. Fokuskanlah salah satu pair yang Anda minati, gunakan untuk transaksi, dan pahami karakteristik pair tersebut. Mudah-mudahan transaksi Anda mampu meraih keuntungan yang maksimal.

Selasa, 18 Desember 2012

Forex: EUR/JPY Mengoreksi Sisi Positif Asia


FXstreet.com (Barcelona) – Penjualan Yen akibat komentar Shinzo Abe dalam hal target inflasi tidak berkelanjutan dan kenaikan EUR/JPY selama sesi Asia ditutup di 110,75, sehingga kemudian apa yang akan menjadi retracement sepenuhnya kembali ke zona 110,40 setelah pembukaan Eropa menurun.

Perdana Menteri Shinzo Abe yang baru terpilih mengatakan hari ini bahwa ia menginginkan “kesepakatan” dengan Bank of Japan untuk meningkatkan target inflasi 2%. Berita ini tidak terlalu mengejutkan karena ia telah menyerukan bahwa target tersebut selama kampanye partai LDP.
Analis Mataf.net menunjuk ke resistensi di 110,75, 111,15 dan 111,75. Pada sisi negatif, support dapat ditemukan di 110,45, 109,90 dan 109,10.
** Ruang Berita FXstreet.web.id, FXstreet.com **
Support : 110.3680
, 110.2665
, 110.1430
Resistance : 110.8180
, 110.7165
, 110.5930
Trend : Bullish
Overbought/Oversold : Extremely Oversold
2012-12-18 08:30 GMT

Sekilas Forex: Tanda-Tanda Bahwa Kesepakatan Fiskal Sudah Dekat – Danske


FXstreet.com (Barcelona) – Tim Riset Makro Danske telah membuat catatan mengenai laporan kemarin di Wall Street Journal yang menyatakan bahwa kesepakatan dalam negosiasi tebing fiskal secara substansial semakin dekat.

Ternyata Presiden Barack Obama menyampaikan beberapa konsesi penting dalam kaitannya dengan diskusi kemarin dengan Ketua DPR Republik John Boehner, setelah Boehner pada hari Jumat menerima kenaikan pajak bagi rumah tangga kaya dengan pendapatan melebihi $1 juta. Presiden Obama mengaku telah melunakan sikapnya pada kenaikan pajak bagi orang kaya dan mengatakan bahwa ia kini bersedia menerima bahwa pemotingan pajak era-Bush seharusnya hanya berakhir untuk rumah tangga yang berpenghasilan lebih dari $400.000 dan tidak seperti sebelumnya menuntut untuk rumah tangga dengan pendapatan melebihi $250.000.
Selain itu, mereka melaporkan bahwa Obama juga menerima usulan Partai Republik untuk memperlambat pertumbuhan jaminan sosial dengan menggunakan penyesuaian biaya-hidup yang berbeda untuk pencairan jaminan sosial. Negosiasi juga termasuk kemungkinan kesepakatan pada peningkatan plafon utang yang bisa dicapai secepatnya pada bulan Februari dan ajudan untuk Boehner disebut sebagai tawaran dari Presiden sebuah ‘langkah ke arah yang benar’.

Reformasi Cina Harapkan Kenaikan Untuk 2013 – Capital Economics


FXstreet.com (Barcelona) – Mark Williams, Qinwei Wang dan Gareth Kulit, Ekonom Asia Senior di Capital Economics telah berpandangan mendalam pada agenda reformasi Cina untuk 2013.

Mereka memulai dengan mencatat bahwa kepemimpinan baru Cina telah meningkatkan harapan untuk reformasi kebijakan ekonomi di 2013 tetapi, kalau dilihat dari hasil Konferensi Kerja Ekonomi yang baru saja berakhir di Beijing, belum memutuskan inisiatif baru yang besar.
Sebuah pernyataan yang dirilis setelah Konferensi ditutup, mengatakan bahwa China akan menunjukkan lebih banyak “keberanian politik” dalam mendorong reformasi ke depan. Ini khususnya menekankan potensi urbanisasi untuk mendukung pertumbuhan permintaan domestik. Namun, meskipun sentimen menggembirakan, pernyataan itu tidak rinci dan berbicara dari kebutuhan untuk menyusun rencana reformasi “komprehensif” menyiratkan bahwa kepemimpinan belum menyepakati bagaimana untuk melanjutkan.
Mereka merasa bahwa data terakhir telah membawa beberapa kabar baik dari ketidakseimbangan China dan bagian dari pendapatan nasional akan rumah tangga tampaknya telah meningkat tahun ini dalam pembalikan tren penurunan yang telah memberikan kontribusi terhadap pengeluaran rumah tangga yang relatif lemah selama dekade terakhir.

Senin, 17 Desember 2012

Sekilas Forex: Kiwi Terbang Lagi – ANZ


FXstreet.com (Barcelona) – NZD musiman berulang dengan NZD menjadi mata uang G10 yang memiliki kinerja terbaik bulan Desember ini catat Khoon Goh, Ahli Strategi Senior FX di ANZ.

Komentar Goh meskipun khawatir atas dampak potensial dari negosiasi fiskal tebing AS terbukti tidak beralasan, perdagangan rekomendasikannya; efek musiman aksi beli di NZD dan aksi jual JPY, mata uang G10 terlemah dan CAD terbukti valid dengan kedua target yang sedang disentuh.
Sikap berbeda dari bank sentral telah membantu kinerja dari NZD/JPY, dengan perusahaan kepemilikan RBNZ sementara BoJ di bawah tekanan yang meningkat untuk mengadopsi pelonggaran kuantitatif lebih lanjut. Mencari ke NZD/CAD, Goh mencatat bahwa harga resmi sementara mungkin lebih tinggi di Kanada daripada di AS, mereka tetap di bawah mereka di NZD dan dia menulis, “Pasar bereaksi atas komentar (segera berangkat) Dewan Komisaris Gubernur Carney mengenai suku bunga “rendah untuk aksi beli” dan manfaat dari kebijakan yang terkoordinasi. Keprihatinannya mencatat atas risiko terhadap pertumbuhan Kanada dari negosiasi Tebing Fiskal AS juga kenaikan CAD ​​terhadap USD yang umumnya lembut. “
** Ruang Berita FXstreet.web.id, FXstreet.com **

Minggu, 16 Desember 2012

Indikator SupportADX



Siapa yang tidak kenal indikator ADX ini. Indikator yang dapat memfilter titik balik suatu trend dan menentukan pelemahan harga pada saat terjadinya pembalikan. Selain mengetahui terjadinya pembalikan, indikator juga bisa dimanfaatkan untuk mengetahui keadaan trend, apakah masih berlanjut atau selesai.

Karena sangat mudahnya menggunakan ADX sebagai solusi identifikasi trend, sangat direkomendasikan bagi trader untuk memakainya. Disaat terjadi perubahan harga, disaat terjadi trend, maka indikator bisa diandalkan.

Indikator akan mudah bekerja di berbagai time frame. Ia akan mengikutinya sebagaimana ADX ditempatkan. Walaupun begitu indikator bisa digunakan untuk backtest history. Sehingga cara yang paling mudah adalah langsung menggunakan secara langsung pada forward test.

KarakteristikIndikator SupportADX tergolong oscillator, oleh karena itu ia termasuk leading atau mendahului kinerja market. Sehingga apa yang diprediksi oleh ADX akan sangat berpengaruh oleh trader dalam mengenali keadaan pasar dimasa mendatang.



Ciri khas yang tidak ada pada indikator lain adalah berupa warna. Warna ini menunjukkan arah prediksi indikator dalam memahami market. Yang lebih unik lagi terdapat garis horizontal. Garis tersebut berfungsi sebagai filter dimana ketika harga sudah mencapai garis tersebut biasanya terjadi pembalikan.

RekomendasiTunggulah harga sampai indikator menemukan garis horizontal atau melewatinya keatas. Apapun kondisi trend bila garis biru sudah melewati garis horizontal maka bakal terjadi pembalikan. Lebih mudah lagi ketika harga sudah turun tajam, membentuk hammer, dan kebetulan garis biru ADX sudah melewati garis horizontal, maka saat itu juga Anda bisa melakukan open buy.

Sebaliknya, jika harga telah naik tinggi kemudian garis biru kembali naik melewati garis horizontal maka saat itu pula Anda dapat melakukan pembukaan posisi sell. Sangat mudah bukan.! Jadi pada saat terjadi cross antara garis biru ADX dan garis horizontal maka signal yang terjadi adalah titik pembalikan. Sehingga Anda dapat melihat kapan garis tersebut mengalami cross atau masih meneruskan trend.

Indikator Daily Range Calculator



Strategi range merupakan salah satu favorit para trader dalam membantu analisa pasar. Karena sangat pentingnya mengenai rata-rata harian pergerakan harga menjadikan perhitungan setiap point dari setiap tick yang menjadikan trend sungguh sangat berharga. Untuk itu, Anda tidak hanya memanfaatkan indikator biasa yang ada pada metatrader, namun Anda memerlukan perhitungan range harian rata-rata.

Salah satu keunggulan indikator Daily Range calculator adalah dapat mengamati pergerakan range yang dimulai dari hari pertama, pergerakan seminggu, pergerakan 2 minggu, sampai perjalanan 1 bulan yang lalu. Hal ini merupakan gambaran pergerakan bulanan yang dapat diprediksi, sehingga Anda dapat mengetahui rata-rata pergerakan selama satu hari.

Memiliki beberapa informasi yang berkaitan dengan range. Selain memberikan informasi mengenai range dari 1 hari sampai 1 bulan, indikator juga menyediakan batas stoploss yang ideal. Batasan seperti ini akan berjalan secara dinamis dan dapat dimanfaatkan untuk mengidentifikasi berapa point yang mampu untuk mengikuti pergerakan harga berikutnya.



Tidak seperti pada indikator-indikator lainnya, dibuatkan perhitungan mengani point buy dan point sell dari pembukaan pasar. Hal ini cukup menyenangkan karena kita tidak perlu menghitung secara manual berapa pips yang telah dilakukan harga selama 1 hari ini.

Karakteristik
Indikator Daily Range Calculator merupakan Tool Indikator. Hanya sebagai pemberi informasi mengenai pergerakan rata-rata harian. Indikator bisa dijadikan rujukan informasi secara lebih cepat dan detail tanpa harus menggunakan informasi dari indikator lainnya.

Rekomendasi Setting
Indikator ini sebaiknya digunakan ketika pergerakan sangat kencang, karena untuk mengetahui range pada pergerakan yang sangat kencang secara otomatis pergerakan sudah dapat dikenali sesuai rata-rata. Mengingat rata-rata yang dapat dipastikan harga standarnya, maka Anda dapat melakukan transaksi ketika harga sudah mulai jenuh.

Selain menunggu daerah titik jenuh, Anda dapat menggunakan perhitungan range untuk mengetahui harga akan bergerak. Jika kurang dari rata-rata pergerakan, biasanya harga akan membentuk trend sampai pergerakan rata-rata tercapai. Untuk itu, suatu kelebihan untuk mengetahui range harian market.

Indikator Isha Line Camarilla rev. 1



Pada indikator kali ini akan diulas mengenai turunan dari pivot point. Dan pada kesempatan ini akan diungkapkan mengenai camarilla. Seperti yang Anda ketahui, camarilla adalah model lain dari fibonanci, pivot point, dan garis line. Semua pemahaman mengenai line indikator adalah menghitung momentum sebuah harga. berapa volume yang dihasilkan oleh market, dan seberapa besar pergerakannya.



Indikator camarilla sendiri memanfaatkan signal yang dikeluarkan terjadinya harga pada saat trend sedang berlangsung. Namun secara umum indikator sudah dilengkapi dengan signal yang berada pada kirichart. Hal ini memungkinkan trader mengambil sikap untuk melakukan open posisi berdasarkan indikator camarilla ini.

Time frame akan sama sekali tidak berfungsi pada indikator ini. Karena fokus dan tujuan dari indikator adalah memanfaatkan time frame daily. Oleh karena itu, jika Anda menggunakan pada time frame tertentu, misalnya time frame h1 atau m5, maka indikator tidak akan memberikan signal yang berbeda.

Karakteristik
Indikator Isha Line Camarilla rev. 1 termasuk tool indikator yang sudah diberikan custom. Semua pergerakan harga akan senantiasa dibaca sesuai signal yang berada pada indikator. Dilapisi oleh line dengan masing-masing line memberikan ciri khas masing-masing berupa warna biru sebagai signal dan garis line merah sebagai batas pergerakan hingga ditampilkannya garis silang sebagai bentuk informasi exit target.

Rekomendasi
Indikator sebaiknya digunakan pada saat trend sedang berlangsung. Trend yang diberikan oleh signal saat ini misalnya adalah buy maka fokuskan transaksi pada perdagangan buy saja. sedangkan transaksi sell di kesampingkan. Walaupun begitu, indikator juga memiliki kelemahan jika terjadi sewaktu-waktu harga berbalik arah secara mendadak. Namun secara garis besar, Indikator Isha Line Camarilla rev. 1 dapat memprediksi jangka panjang.

Indikator TA1.14b


Indicator satu ini merupakan salah satu indikator yang paling komplit dalam memberikan signal kepada Anda. Tanpa banyak menerapkan indikator, tanpa pasang periode dan macem-macem nilai input, indikator TA1.14b dapat Anda andalkan dalam menemukan informasi seputar pergerakan trend dimasa depan.


Indikator TA1.14b terbuat dari beberapa indikator sekaligus. Dimana indikator sudah diberikan penentu titik jenuh, trend, bahkan campuran dari keduanya. Beberapa indikator dapat dimanfaatkan dalam menemukan daerah harga dalam waktu jangka panjang. Sedangkan dalam mempergunakannya cukup mengikutinya sesuai signal yang ada.

Time frame apapun dapat anda gunakan dalam analisa. Jika Anda seorang yang tidak suka berlama-lama dalam mencari pips, cukup manfaatkan indikator ini didalam time frame yang kecil. Memanfaatkan signal didalamnya akan mempermudah Anda menjalankan transaksi sesuai dengan pergerakan trend saat itu.

Karakteristik
Indikator TA1.14b merupakan gabungan dari oscillator, maka indikator akan menjadi Leading. Signal yang diberikan berupa panah yang terdiri dari warna merah dan hijau. Ketika terjadi signal, secara otomatis harga akan menunjukkan panah sesuai signal yang diberikan. Jika sinyal trend merupakan suatu pelemahan, secara otomatis panah akan menunjuk miring kebawah. Begitu juga sebaliknya jika signal yang dihasilkan dari trend adalah penguatan, maka panah akan memberikan arah miring ke atas.



Ketika terjadi signal, panah akan segera beralih seketika tanpa ada peringatan atau perubahan dalam transaksi yang selingi dengan alert. Jadi, setiap ada perubahan, secara otomatis signal akan muncul saat itu juga.

Rekomendasi
Indikator TA1.14b dapat dipakai ketika signal yang benar-benar valid muncul. Mengetahui signal valid atau tidak ditentukan dari kemunculannya secara serentak dan bersama. Misalnya ada signal sell di stochastic dan RSI. Namun pada time frame berbeda, maka signal belum dianggap valid.

Untuk mengetahui signal yang valid dilihat dari persamaan minimal antara time frame m1 sampai m30 telah membentuk signal yang sama. Jika sinyal adalah sell, maka secara otomatis semua indikator dari m1 sampai m30 memiliki sinyal sell. Ketika tidak diketahui sinyal, tidak boleh melakukan open posisi, karena pergerakan yang kadang tidak sesuai, sebaiknya biarkan saja perjalanan dimarket. Tunggu signal sudah sesuai semua.

Indikator Dolly Times


Jika Anda menginginkan suatu bentuk yang selalu berulang dan adanya hal-hal unik, maka Anda membutuhkan indikator ini. Dimana indikator dapat menyediakan informasi berupa kapan harga mengalami overlapping.


Pengaruh pada indikator akan menjadikan perubahan-perubahan yang tidak pernah difahami oleh trader sebelumnya. Ketika saat harga ada perubahan sesion misalnya dari sesi asia ke sesi eropa, disitulah ada bentuk overlapping. Begitu juga dengan perpindahan dari sesi eropa ke sesi amerika, maka timbullah overlapping pula.

Time frame dapat menggunakan waktu yang lebih kecil. Jika Anda menggunakannya di time frame besar, maka indikator tidak akan memberikan informasi apapun. Saat uji coba, indikator hanya membentuk satu garis merah pada time frame lebih besar seperti pada Daily atau wekly. Nah untuk mengetahui dan memanfaatkan informasi, gunakanlah time frame seperti m5, m15, ataupun m30.

KarakretistikIndikator Dolly Times tergolong tool indikator karena sifatnya yang hanya memberikan informasi kapan harga melewati pergantian sesion. Dengan adanya pemberitahuan seperti ini, biasanya market akan tidak stabil dan cenderung memiliki volateitas harga yang cukup tinggi dan bervariasi.



Pada warna terdapat 4 warna utama, yang mengapit antara warna ungu dan biru merupakan perubahan sesi asia ke eropa. Sedangkan warna biru muda dan merah/coklat merupakan perubahan perpindahan dari sesi eropa ke amerika.

RekomendasiSaat terjadi perubahan, lihatlah trend saat ini sedang berlangsung. Jika trend sedang down, Anda dapat menunggu harga naik dahulu, dan ikuti pergerakan selanjutnya dengan pasang aksi sell. Begitu juga dengan trend up, Anda dapat menunggu harga turun dulu di pergantian sesi, dan ikuti pergerakan selanjutnya dengan melakukan open posisi buy.

Tidak disarankan untuk menggunakan lot besar. Bagi mereka yang tidak suka trend, indikator juga dapat digunakan pada saat terjadi sideway. Cukup manfaatkan titik overlapping ini, maka harga seringkali melakukan pembalikan harga.